Peresmian Rumah Desa Sehat (RDS) digagas oleh Mahasiswa KKD Angkatan XIX

Upaya terhadap Pencegahan stunting di Desa Huntu Selatan, Mahasiswa Kuliah Kerja Dakwah Universitas Muhamamdiyah Gorontalo Angkatan XIX bekerjasama dengan Kantor Wilayah BKKBN Provinsi Gorontalo dan Pemerintah Bone Bolango sukses meresmikan Rumah Desa Sehat (RDS) yang bertempat di Desa Huntu Selatan Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango, pada Jum’at 15 April 2022.

Peresmian Rumah Desa Sehat ini merupakan salah satu program utama yang dilaksanakan oleh Mahasiswa KKD Angkatan XIX mengingat Desa Huntu Selatan menjadi salah satu lokus untuk penanganan stunting yang berada di wilayah pemerintahan Kabupaten Bone Bolango.

Ketua LPPM UMGO Dr. Muh. Firyal Akbar, M.Si dalam sambutannya KKD tahun ini alhamdulillah berkolaborasi dengan BKKBN Wilayah Provinsi Gorontalo dalam rangka penuntasan atau pengurangan angka stunting dan alhamdulillah dirangkaikan dengan pengeresmian Rumah Desa Sehat (RDS) selajutnya Ketua LPPM mengucapkan terimakasih banyak kepada pemerintah Kabupaten Bone Bolango melalui ibu Wakil Bupati atas penerimaan mahasiswa KKD.

Rektor UMGO Prof. Abd. Kadim Masaong M.Pd dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas program mahasiswa KKD yang fokus pada peningkatan kualitas hidup sumberdaya manusia terutama penanganan stunting,” tegasnya.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Bone Bolango, Rektor para Wakil Rektor, Perwakilan BKKBN Provinsi Gorontalo, Camat Bulango Selatan, Ketua LPPM, Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian UMGO, beserta Pemerintah Desa Huntu Selatan.

Bagikan !!